16 Aplikasi Android Paling Canggih di Dunia Untuk Ponsel Anda

Sejalan dengan perkembangan teknologi internet, kini smartphone Android tidak hanya digunakan untuk aktivitas hiburan, seperti bermain game atau berselancar di media sosial saja. Namun, berbagai aktivitas multitasking yang dirasa lebih bermanfaat juga bisa dilakukan melalui ponsel pintar Android.

Untuk melakukan berbagai aktivitas tersebut, tentu Anda membutuhkan aplikasi pendukung. Kabar baiknya, kini ada ribuan aplikasi Android paling canggih di dunia yang tersedia di Play Store.

Daftar Aplikasi Android Paling Canggih di Dunia

Beberapa aplikasi canggih ini wajib ada pada ponsel Android Anda, yuk segera install!

  1. Google Assistant Go – Apk Asisten

google assistant go

Aplikasi dari developer Google LLC ini wajib ada pada ponsel pintar Anda. Dengan aplikasi ini, Anda bisa menikmati berbagai layanan Google tanpa harus mengetik terlebih dahulu. Cukup gunakan suara Anda, dan semua perintah yang diberikan akan ditampilkan pada layar ponsel. Wah serasa punya asisten pribadi ya!

  1. AirDroid – Transfer Data ke PC Lebih Praktis

Jika Anda sering melakukan transfer data dari ponsel ke PC, maka AirDroid wajib Anda install. Aplikasi ini akan membantu Anda melakukan transfer file ke PC tanpa harus menggunakan kabel data.

BACA JUGA  Aplikasi Alight Motion, Banyak Fitur Bisa Diandalkan

Tak hanya itu, AirDroid juga sudah dilengkapi teknologi AirMirror, yaitu fitur yang dapat menampilkan layar ponsel Android Anda pada desktop komputer.

  1. Clap to Find – Apk Untuk Mencari HP

Aplikasi Android paling canggih di dunia ini wajib dimiliki oleh Anda yang sering teledor dan lupa menaruh HP di mana. Ya, dengan aplikasi Clap to Find, Anda bisa menemukan HP yang lupa disimpan hanya dengan menepuk tangan.

Dalam beberapa detik, ponsel Android Anda akan memberi respon dengan menyalakan alarm.

  1. Screen Mirroring – Cast Phone to TV – Transmisi Layar Ponsel ke TV

Hobi streaming dan merasa kurang puas dengan layar ponsel yang mungil? Tak perlu khawatir, Anda bisa menggunakan Screen Mirroring – Cast Phone to TV, sebuah aplikasi yang dapat mentransmisikan layar ponsel ke TV.

BACA JUGA  10+ Rekomendasi Aplikasi Remote TV Terbaik, Cocok Untuk Semua Merek!

Video yang ditampilkan dijamin realtime. Berbagai file media, termasuk foto dan musik juga bisa Anda transmisikan ke layar TV. Bahkan, video game Android pun bisa Anda nikmati melalui TV.

  1. DU Battery Saver – Apk Untuk Hemat Baterai

DU battery saver

Selain apk untuk menghemat kuota internet, Anda juga bisa mendapatkan aplikasi penghemat baterai. DU Battery Saver ini sudah diunduh lebih dari 500 juta orang dan terbukti efektif menghemat baterai ponsel Android.

Cara kerjanya sangat simple, Anda hanya perlu menekan tombol optimize pada apk, kemudian seluruh aplikasi dengan penggunaan daya baterai besar seketika akan terhenti.

  1. Google Datally – Apk Untuk Hemat Kuota

Seperti yang disinggung pada poin di atas, kini Anda bisa menghemat penggunaan kuota internet tanpa harus mengurangi akses ke media sosial atau browser.

Dengan mengandalkan aplikasi Google Datally, ponsel akan secara otomatis melakukan management kuota internet secara maksimal.

  1. Gravity Screen – Membuka Ponsel Tanpa Sentuhan

Meski belum sepopuler aplikasi Android paling canggih di dunia sebelumnya, namun Gravity Screen akan sangat membantu Anda. Aplikasi ini memungkinkan pengguna membuka ponsel tanpa harus menyentuh layar atau tombol power.

BACA JUGA  Aplikasi Pengubah Suara Untuk PC dan HP!

Cukup lakukan pengaturan On/Off, dan HP Anda bisa terbuka secara otomatis tanpa sentuhan.

  1. WiFi Map – Cari Tahu Password WiFi Mudah

Dari namanya, tentu Anda sudah bisa menebak jika aplikasi ini memang dirancang untuk mencari jaringan WiFi yang ada di sekitar Anda.

Menariknya, selain berfungsi untuk mendeteksi jaringan WiFi, WiFi Map juga dapat membantu Anda mencari tahu password WiFi yang terkunci. Tak perlu teknik khusus, cukup klik jaringan WiFi yang Anda inginkan, dan WiFi Map akan bekerja secara otomatis.

  1. Smart Tools – Aplikasi Serba Bisa

Smart Tools

Apakah benar aplikasi ini sesuai klaimnya “smart”? Jika dilihat dari layanan dan fitur yang tersedia, aplikasi ini memang tergolong sangat cerdas.

Hanya berbekal aplikasi ponsel, Anda bisa mendapatkan fungsi layaknya penggaris hingga senter, location, speed, mirror dan masih banyak lainnya.

  1. ShareIt – Transfer File Lebih Mudah

Meski smartphone umumnya sudah dilengkapi dengan Bluetooth dan aplikasi transfer file lain, namun kinerja dari apk bawaan tersebut biasanya kurang maksimal.

BACA JUGA  Cara Download Aplikasi Pembuat Logo di Android dengan Mudah

Sebagai alternatifnya, Anda bisa download ShareIt. Aplikasi ini bahkan memungkinkan Anda mengirim berbagai file hingga game. Kecepatannya pun sudah melampaui fitur transfer file lain seperti Bluetooth, yakni mencapai 20 M/s.

Satu lagi kelebihan ShareIt, yakni dapat digunakan untuk menonton video dari beragam situs website.

  1. IFTTT – Apk Partner Media Sosial

Ya, bisa dikatakan jika IFTTT merupakan partner untuk berbagai media sosial, seperti Twitter, Instagram, Facebook, hingga Google Drive. Pasalnya, aplikasi ini dapat membantu Anda melakukan berbagai aktivitas di media sosial.

Selain itu, IFTTT juga menyediakan bookmarks yang merupakan salinan dari aktivitas Anda di medsos.

  1. IR Universal TV Remote

Saat ini sudah ada banyak IR universal TV yang bisa mengubah TV biasa menjadi smart TV. Sayangnya, produk tersebut biasanya dijual pada harga yang relatif mahal.

Nah, jika Anda ingin menikmati fitur dari IR remote tersebut, kini tak perlu lagi membeli perangkat terpisah dengan harga tinggi. Cukup install aplikasi IR Universal TV Remote, maka TV LED biasa Anda bisa diubah menjadi smart TV.

BACA JUGA  5 Aplikasi Untuk Membuat Logo Di PC Terbaik

Tenang saja, karena aplikasi Android paling canggih di dunia ini sudah support untuk berbagai merk TV.

  1. Dumpster – Recovery File Terhapus

Ini dia aplikasi canggih yang wajib dimiliki semua pengguna Android, Dumpster. Aplikasi berlogo hijau ini dapat merecovery file yang terhapus secara tidak sengaja dari perangkat Anda.

Bukan hanya foto, namun file berupa video, lagu dan dokumen juga bisa Anda pulihkan dengan mudah menggunakan Dumpster.

  1. Titainium Backup – Cadangkan Semua Data Anda

Jika ponsel Anda sudah pernah di root, Titanium Backup wajib dipasang pada perangkat Anda. Bukan sekedar backup file pada gallery ponsel saja, namun Titanium Backup bisa mencadangkan semua file dari berbagai aplikasi yang terpasang pada pnsel Anda.

Misalnya, CWM, SMS dan berbagai data penting lainnya. Aplikasi dari Titanium Track ini juga memiliki ukuran yang tidak terlalu besar.

Yakin belum mau install Titanium Backup?

  1. Android Device Manager – Temukan Perangkat yang Hilang

Sebagai antisipasi jika ponsel Anda hilang, sebelumnya Anda bisa memasang aplikasi Android Device Manager terlebih dahulu. Apk ini akan membantu pengguna menemukan perangkat Android yang dicuri atau terjatuh di suatu tempat.

Cara kerjanya yakni dengan melacak keberadaan ponsel tersebut. Informasi yang diberikan juga realtime dan akurat. Namun pastikan Anda selalu mengaktifkan layanan lokasi pada ponsel.

  1. Sleep Better with Runtastic – Atur Jam Tidur Dengan Mudah

sleep better with runtastic

Memiliki jam tidur yang teratur adalah suatu anugerah tersendiri. Dengan pola tidur yang baik, maka kesehatan tubuh pun akan lebih terjaga.

Nah, untuk memastikan jam tidur Anda tepat, Anda bisa memasang aplikasi Sleep Better with Runtastic. Selain mengatur jam tidur, aplikasi Android paling canggih di dunia ini juga akan mengingatkan kebiasaan baik seperti waktu olahraga, kadar konsumsi kafein dan lain sebagainya.

Itu dia beberapa aplikasi Android paling canggih di dunia yang bisa Anda dapatkan di Play Store. Dengan menginstall beberapa aplikasi di atas, diharapkan Anda bisa memiliki pola hidup yang lebih baik, serta kemudahan dalam melakukan aktivitas bersama ponsel kesayangan Anda.

Leave a Comment