Menonton Vlive (V LIVE) adalah salah satu kegiatan favorit para fans artis-artis Kpop. Karena aplikasi hanya tersedia dalam versi mobile, beberapa pengguna mulai mengeluh karena kurang puas menonton dalam layar smartphone.
Namun ternyata, kini Anda bisa beralih ke Vlive versi PC, terutama perangkat dengan sistem operasi Windows dan Mac. Coba satu per satu cara download aplikasi Vlive di laptop ini sampai berhasil. Setelah itu, Anda akan dapat menikmati semua video siaran idola Kpop kesayangan melalui layar monitor komputer yang lebih luas dan nyaman.
3 Cara Download Aplikasi Vlive di Laptop untuk Mac & Windows
Aplikasi Vlive bisa diinstall di laptop dengan 3 cara, yaitu menggunakan apk generator, menginstall melalui emulator serta tanpa bantuan emulator. Kami sediakan beberapa cara agar Anda dapat menginstall Vlive versi desktop sampai berhasil.
1. Menggunakan Apk Downloader
Apk Downloader adalah platform yang dapat mengubah link menjadi apk. Dengan cara ini, Anda bisa mendapatkan aplikasi Vlive dari Play Store dengan mudah. Berikut langkah-langkah download hingga menjalankan aplikasi Vlive dengan bantuan Apk Downloader.
Langkah 1: Download Aplikasi Vlive
- Buka Play Store pada aplikasi browser dengan cara mengetikan “play store” pada kolom pencarian
- Pilih link https://play.google.com/
- Setelah itu, cari aplikasi Vlive
- Klik Vlive untuk membuka halaman informasi aplikasi
- Kemudian, salin link yang tertera di kolom pencarian
- Lalu buat tab baru pada browser
- Ketik “apk downloader” pada kolom pencarian
- Pastikan Anda memilih https://apps.evozi.com/apk-downloader/
- Tempel link Vlive tadi di kolom halaman Apk Downloader Evozi
- Tekan Generate Download Link
- Tunggu beberapa saat, lalu tekan tombol di bawahnya yang berwarna hijau
- Aplikasi Vlive sedang didownload
- Tunggu sampai aplikasi berhasil didownload
Langkah 2: Install BlueStacks
- Setelah aplikasi Vlive terunduh, Anda bisa lanjutkan dengan menginstall BlueStack agar Vlive dapat dijalankan di laptop
- Ketik “bluestacks” pada kolom browser Anda
- Pilih link paling atas dengan keterangan “Download BlueStacks”
- Tekan tombol biru dengan tulisan Mainkan di Cloud
- Klik tombol berwarna hijau Download BlueStacks X di sebelah kanan atas
- Bila sudah selesai mendownload, install BlueStack seperti menginstall aplikasi biasa
Langkah 3: Jalankan Aplikasi Vlive
- Setelah BlueStack terinstall, buka folder Download
- Cari aplikasi Vlive yang telah diunduh dengan Apk Downloader sebelumnya
- Klik kanan pada file apk tersebut, lalu pilih opsi bertuliskan “Open with BlueStacks APK Installer”
- Vlive sudah bisa dijalankan di laptop Anda
2. Download Vlive dari Play Store Langsung
Selain menggunakan Apk Downloader, Anda bisa mengunduh Vlive langsung dari Play Store dengan mengikuti langkah-langkah berikut.
Langkah 1: Perhatikan Spesifikasi Minimal Laptop
Pertama, Anda harus memperhatikan beberapa spesifikasi berikut agar nanti bisa menjalankan Vlive dengan lancar.
- RAM laptop harus 4 GB atau lebih
- Memiliki ruang penyimpanan lebih dari 25 GB
Langkah 2: Download Emulator Android
Bila laptop sudah memenuhi syarat di atas, selanjutnya unduh emulator Android. Ini adalah perangkat lunak untuk membuat sistem operasi virtual Android ke dalam sistem Windows dan Mac. Dengan begitu, Anda dapat menginstall Vlive langsung dari Play Store. Berikut cara download aplikasi Vlive di laptop dengan emulator.
- Untuk mempermudah, klik link berikut: Emulator Download Vlive di Laptop
- Tekan tombol berwarna biru yang muncul di tengah halaman website
- Selanjutnya, tekan tombol hijau di pojok kanan atas
- Tunggu hingga emulator selesai didownload
- Buka folder Download di File Explorer, lalu temukan file apk emulator yang sudah diunduh
- Ikuti petunjuk instalasi, dan tunggu 10-15 menit sampai proses menginstall emulator selesai
Langkah 3: Install Vlive
- Jalankan perangkat lunak emulator Android yang sudah diinstall
- Klik dua kali pada ikon Play Store
- Login dengan akun Gmail agar bisa menginstall Vlive
- Setelah berhasil log in, cari aplikasi V LIVE
- Klik Download, lalu V LIVE akan mulai mendownload dan menginstall secara otomatis
- Setelah instalasi selesai, Anda sudah bisa menjalankan aplikasi Vlive
3. Tanpa Emulator BlueStack yang Lebih Ringan
Pada laptop tertentu, cara download aplikasi Vlive di laptop dengan emulator akan membuat kinerja laptop menjadi lambat. Alternatifnya, Anda bisa mencoba cara ini sehingga dapat menikmati tontonan Vlive dengan lancar.
Langkah 1: Install Google Chrome
Cara ketiga membutuhkan Google Chrome, maka dari itu install browser tersebut terlebih dahulu dengan cara:
- Pergi ke halaman https://www.google.com/chrome/ menggunakan browser lain seperti Safari pada Mac, Edge atau Internet Explorer pada Windows
- Selanjutnya, tekan Download Chrome
- Tanpa perlu centang apa pun, langsung klik Accept and Install
- Tunggu hingga instalasi Chrome selesai
Langkah 2: Gunakan Emulator dari Google Chrome
- Setelah browser Google Chrome terinstall, Sign In dengan akun Gmail
- Cari ikon titik tiga di paling atas sebelah kanan
- Pilih More Tools, lalu pilih Extentions
- Kemudian, klik tiga garis mendatar di sebelah kiri atas
- Lihat di paling bawah, klik Open Chrome Web Store
- Lalu akan muncul kolom pencarian di sebelah kiri
- Ketikkan “android online emulator”, lalu Enter
- Pilih yang paling atas
- Setelah di klik, tekan tombol Add to Chrome
- Sekarang, ekstensi Android Online Emulator sudah terpasang
- Selanjutnya, klik ikon berbentuk puzzle di dekat kolom pencarian Google Chrome
- Pilih Android Online Emulator
- Setelah muncul tampilan baru, klik tombol Start
- Tunggu beberapa detik, lalu tampilan akan berubah
Langkah 3: Cari Vlive
- Setelah berhasil masuk ke emulator Android, Anda akan menemukan aplikasi Play Store di dalamnya
- Klik dua kali untuk menjalankan Play Store
- Sign In dengan akun Gmail Anda seperti biasa
- Tampilan akan berubah seperti Play Store, namun dalam versi komputer
- Cari V LIVE, lalu tekan Install untuk mengunduh
Itulah tadi 3 cara download aplikasi Vlive di laptop Mac dan Windows. Sekarang, Anda bisa menjalankannya di laptop dan menonton idola Kpop Anda dengan layar lebih lebar dan nyaman.
Alternatif Vlive untuk Mengetahui Aktivitas Idol Kpop
Jika ketiga cara di atas tidak berhasil, Anda bisa menggunakan alternatif lain. Ada beberapa pilihan yang menyediakan konten-konten khusus idol Kpop. Beberapa aplikasi tersebut adalah
- Weverse
- Kpop Idol CHOEAEDOL
- Lysn
- TikTok
- YouTube
Meskipun tidak semua memiliki fitur yang sama dengan Vlive, konten Kpop yang disediakan aplikasi-aplikasi alternatif tersebut tak kalah menarik dan seru. Semua artis Korea Selatan dari berbagai agensi mulai aktif menggunakan aplikasi selain Vlive untuk menjangkau banyak fans.
Apakah install emulator Vlive di laptop aman?
Tentu saja aman, selama Anda menginstall emulator Vlive di website resmi, seperti BlueStack di https://www.bluestacks.com/
Mengapa aplikasi Vlive tidak dapat ditemukan di emulator Android?
Pastikan Anda mengetik nama aplikasi dengan benar. Pisahkan antara huruf V dan L menjadi “V LIVE” bukan “VLIVE” tanpa spasi.
Apakah ada emulator lain yang lebih ringan dari BlueStack?
Penggunaan emulator akan membuat kinerja laptop menjadi lambat, apa pun jenis emulatornya karena Anda menambahkan sistem operasi baru ke dalam sistem Windows dan Mac. Namun, memberikan kebebasan menginstall aplikasi di Play Store. Cobalah cara ketiga yang lebih ringan.